2018 - Dwi murniati

27 Agustus 2018

Belajar Penambahan Dengan Dadu

Belajar matematika bisa menjadi hal yang tidak menyenangkan buat anak-anak. Apalagi bagi mereka yang tidak mempunyai kecerdasan di bidang tersebut. Tapi matematika adalah mata pelajaran yang akan dipergunakan di dalam kehidupan setiap orang khususnya yang menyangkut penghitungan, ukuran, jarak dan lainya. Maka mau tidak mau anak-anak harus mempelajarinya. Sebagai orang tua saya berusaha mengenalkan pelajaran ini dengan cara yang menyenangkan.
Saya meluangkan sedikit waktu saya membuat alat bantu belajar untuk anak saya. Mungkin bunda bisa mencobanya di rumah. Kali ini saya ingin membuat dadu huruf dan angka. Dadu huruf sudah banyak tersedia di online shop. Kalau saya membuat sendiri agar mudah disesuaikan dengan target yang ingin dipelajari. Saya ingin mengajarkan penambahan pada anak saya. Caranya sangat sederhana dan hampir tidak ada biayanya. Karena belajar tidak harus mahal. 
Bahan-ahan yang perlu disiapkan adalah :
1.      Kertas karton tebal. Bisa beli bisa juga memakai kertas bekas cereal.
2.      Lem, gunting, penggaris, pensil.
3.      Potongan angka (bisa diambil dari majalah atau stiker).
4.      Buatlah pola dadu pada kertas karton. Lalu gunting dan lem.
5.      Tempelkan angka disetiap sisi dadu sesuai dengan angka yang ingin di pelajari.
6.      Misal tulislah huruf 1, 2, 3, 4, 5, dan 6 di setiap sisinya. 

Cara belajar
Alat                 : sebuah dadu
                          Pensil
                          Biji untuk belajar berhitung/ kelereng/potongan lidi/ batu kecil.
Waktu             : 10- 15 menit.
Cara bermain
  1. Berdoa
  2. Ajak anak bernyanyi terlebih dahulu agar belajar menjadi lebih menyenangkan.
  3. Berikan dadu dan lembar kerjanya.
  4. Minta anak melempar dadu sekali.
  5. Minta anak menuliskan angka yang keluar di permukaan dadu pada lembar kerja.
  6. Minta anak menghitung dengan jari atau dengan alat seperti kelereng, dengan lidi atau dengan batu kecil.
  7. Setelah selesai ajak anak bernyanyi lagi. Kemuadian cek hasil kerjanya dan berikan pujian.
  8. Ulangi hingga anak mengerti.



lembar kerja disini.
Have fun!

additional worksheet

24 April 2018

Belajar Membuat Bento

mymealbox

Ketika usia anak saya 1 tahun, saya melihat sebuah artikel tentang bento. Ya saat itu yang ada di pikiran saya adalah hoka-hoka bento. Tapi ternyata beda ya. Bento adalah bekal makanan yang dibuat semenarik mungkin. Lalu saya melihat beberapa web seperti Forbento.com, my mealbox , bento time. Dan mulai tertarik untuk membuatkan makanan yang dibuat dengan bentuk-bentuk yang lucu. Karena saya tidak mempunyai alat untuk ngebento saya memakai apa saja yang ada di dapur dan mulai membuat bento yang sangat minimalis. Dan ini dia bento pertama saya. Hanya dengan roti tawar yang saya jadikan bulat dengan mangkuk, dan matanya dari wortel (sayur sop) dibulatkan dengan sedotan dan meses yang saya jadikan hidung dan mulut. yang dibawahnya memakai cetakan  agar-agar bentuk kura-kura ditambah potongan nori serta telur puyuh.


Setelah itu saya mulai tertarik mengumpulkan alat-alat bento. Alat pertama yang saya dapatakan adalah cetakan roti/keju berbentuk ikan yang saya dapatkan gratis dari membeli 2 bungkus keju serta memakai cetakan kue bentuk burung.  bentuk mataharinya dari potongan wortel serta saya tambahkan udang goreng. jadilah nasi dengan tema laut. 

Setelah itu saya semakin tertarik untuk belajar bento ya siapa tahu selain untuk membuat bekal anak, suatu hari saya bisa memanfaakannya untuk bisnis. Saya ikut bento workshop dari mymealbox. Dan ini hasilnya. lumayan kan untuk pemula.

 Demikian bunda beberapa contoh bento yang saya buat.  meskipun sangat sederhana tapi saya senang membuatnya. anak-anak pun senang dan lahap makannya. Saya yakin bunda-bunda jauh lebih kreatif dari saya. Jika Bunda ingin mendapatkan alat-alat perbentoan, bisa beli di fb mymealbox atau fb yang lain, jika ingin melihat langsung bisa datang ke mall Kota Kasablanka di toko TOKYO (saya lupa lantai berapa atau DAISO yang sekarang sudah ada di lantai dasar. 

@templatesyard